Categories: Jabar Banten

Resmikan Gedung OKP, Bupati Irna : Gedung Ini Milik Bersama Bukan Milik Satu Organisasi Saja

Advertisements

JABARBANTEN.id | PANDEGLANG – Bupati Pandeglang Irna Narulita meresmikan Gedung Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) Kabupaten Pandeglang, Rabu (25/1/2023) di Jalan Perkantoran Cikupa Pandeglang.

Peresmian Gedung OKP ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Bupati Pandeglang Irna Narulita didampingi Pj.Sekda Pandeglang Taufik Hidayat, Asisten Pemerintahan dan Kesra Utuy Setiadi, Asisten Administrasi Umum Ramadani dan Kepala Dinas PUPR Kabupaten Pandeglang Asep Rahmat.

Bupati Pandeglang Irna Narulita mengatakan, Gedung Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) menandakan bahwa Pemerintah hadir untuk mencetak calon para pemimpin masa depan.

“Gedung OKP ini milik bersama bukan hanya milik satu organisasi saja, oleh sebab itu silahkan manfaatkan gedung ini dengan baik semata mata untuk kepentingan dan kemajuan pemuda dan organisasi kemasyarakatan,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Pandeglang Asep Rahmat mengatakan, gedung OKP ini dibangun diatas luas lahan sekitar 520 meter persegi dengan bangunan gedung dua lantai.

“Kalau anggarannya sebesar Rp 2.473.430,000. Untuk pengelolaanya kita sudah melakukan serah terima dengan Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga,” ujarnya. (Iman)

admin

Recent Posts

Difasilitasi Pemprov Banten, Tangerang Raya Dukung Penguatan Bank Banten

Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…

3 minggu ago

Sukses Kendalikan Capaian Target, Rutan Tangerang Peroleh Penghargaan Akhir Tahun

Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…

3 minggu ago

Perempuan Berdaya dan Berkarya, Rutan Tangerang Peringati Hari Ibu ke-97

Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…

3 minggu ago

Pastikan Bangunan Majelis Ta’lim, Kepala DTRB Dampingi Bupati Tangerang Tinjau ke Lokasi

Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…

2 bulan ago

24 Ruas Jalan di 18 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperbaiki DBMSDA

JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…

2 bulan ago

Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Banten

    Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…

2 bulan ago