Categories: Jabar Banten

Upacara Dalam Rangka Memperingati HUT Korpri Ke-52 Tahun 2023

Advertisements

 

 

Jabarbanten.id/Lebak – Pemerintah Kecamatan Wanasalam Kabupaten Lebak-Banten menggelar upacara dalam rangka peringatan HUT KORPRI, Hari Kesehatan Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang di pimpin langsung oleh camat Wanasalam yang berlangsung di halaman Kantor Kec. Wanasalam, Rabu, (29/11/ 2023).

 

 

Turut hadir dalam acara tersebut Kapolsek Wanasalam Polres Lebak IPTU Erwan Nurwanda, SE bersama unsur muspika kecamatan Wanasalam, sekertaris Kecamatan, para Kasi Kec. Wanasalam, para UPT kec. Wanasalam, para kepala desa se Kec. Wanasalam dan para guru se Kec. Wanasalam.

 

Upacara berjalan dengan lancar dan khidmat

dalam sambutannya camat Wanasalam Drs. Ali Rachman S.sos M.Si, mengamanatkan kepada seluruh anggota KORPRI bahwa hari ini merupakan momentum istimewa yang membangkitkan semangat persatuan, dedikasi, dan pengabdian kita sebagai bagian dari KORPRI.

 

Sebagai organisasi yang menjadi tulang punggung keberhasilan penyelenggaraan negara, KORPRI memiliki peran yang sangat strategis dalam menjaga stabilitas, kedisiplinan, dan profesionalisme para pegawai negeri.

 

KORPRI memiliki tanggung jawab besar untuk terus berinovasi, beradaptasi dengan perubahan, dan memberikan kontribusi maksimal untuk kemajuan bangsa dan negara.

 

Melalui semangat gotong royong dan solidaritas yang tinggi, mari kita jadikan HUT ke-52 KORPRI sebagai tonggak awal untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, memperkuat tali persaudaraan, dan memperjuangkan kepentingan bersama demi kesejahteraan rakyat.

 

Peringatan HUT KORPRI ini merupakan wujud penghargaan terhadap jasa dan nilai-nilai kepahlawanan. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan kesadaran anggota KORPRI sebagai generasi penerus untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dalam mengisi kemerdekaan dengan pembangunan dan karya nyata,” tutup camat wanasalam. (K,San)

admin

Recent Posts

Difasilitasi Pemprov Banten, Tangerang Raya Dukung Penguatan Bank Banten

Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…

3 minggu ago

Sukses Kendalikan Capaian Target, Rutan Tangerang Peroleh Penghargaan Akhir Tahun

Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…

3 minggu ago

Perempuan Berdaya dan Berkarya, Rutan Tangerang Peringati Hari Ibu ke-97

Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…

3 minggu ago

Pastikan Bangunan Majelis Ta’lim, Kepala DTRB Dampingi Bupati Tangerang Tinjau ke Lokasi

Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…

2 bulan ago

24 Ruas Jalan di 18 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperbaiki DBMSDA

JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…

2 bulan ago

Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Banten

    Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…

3 bulan ago