Categories: Jabar Banten

Libur Natal Menjelang Tahun Baru Ratusan Wisatawan Mulai Padati Pantai Binuangeun

Advertisements

Jabarbanten.id-Lebak – Liburan sekolah yang bertepatan dengan perayaan natal membuat ratusan wisatawan dari berbagi daerah mengunjungi Pantai Binuangeun yang berada di Desa muara, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak-Banten. Tampak, di pinggir pantai dengan hamparan pasir dan karang penuh pengunjung yang bermain dan menikmati deburan ombak.

Pantauan awak media di lapang, wisatawan mulai memadati kawasan wisata Pantai Karangseke, Pantai Sawah Kabayan dan pantai Tanjung hingga pantai Karangmalang.

Salah Satu pengunjung, Ricki warga Desa Sukatani senang datang ke Pantai Sawah Kabayan karena suasananya pantai yang rimbun dan adem,” di sini lebih adem, sejuk dan lebih nyaman aja” katanya saat ditemui awak media di pantai sawah Kabayan, Senin (25/12/2023).

Tempat yang nyaman untuk libur keluarga, menurut Ricki menjadi pilihannya karena di Pantai Sawah Kabayan ada penjual ikan bakar.

“Kalo bawa keluarga sambil menikmati pemandangan pantai, kita bisa juga makan ikan bakar dan cumi bakar disini,” ujarnya.

Meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan pada saat libur panjang sekolah bertepatan hari natal dan menjelang tahun baru memberikan dampak yang sangat signifikan bagi para pedagang.

Kiwong Pedagang yang berjualan di salah satu Obyek Wisata di Wilayah pantai sawah Kabayan, mengakui jika saat liburan seperti sekarang omset atau pendapatannya meningkat dibanding sebelumnya.

“Alhamdulillah ada peningkat 2 hingga 3 kali lipat dibanding hari biasa,” ungkap Kiwong.
(K,San)

admin

Recent Posts

Difasilitasi Pemprov Banten, Tangerang Raya Dukung Penguatan Bank Banten

Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…

3 minggu ago

Sukses Kendalikan Capaian Target, Rutan Tangerang Peroleh Penghargaan Akhir Tahun

Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…

3 minggu ago

Perempuan Berdaya dan Berkarya, Rutan Tangerang Peringati Hari Ibu ke-97

Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…

3 minggu ago

Pastikan Bangunan Majelis Ta’lim, Kepala DTRB Dampingi Bupati Tangerang Tinjau ke Lokasi

Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…

2 bulan ago

24 Ruas Jalan di 18 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperbaiki DBMSDA

JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…

2 bulan ago

Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Banten

    Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…

3 bulan ago