Categories: Jabar Banten

Hidmat Jamaah Solat Idul Fitri Di Mesjid Agung Jami Da’arul muttaqien Binuangeun

Advertisements

Lebak – Jamah Shalat Idul Fitri 1445 H/2024 di Mesjid Jami Agung Da’arul muttaqien Binuangeun membludak, diperkirakan sekitar 2.500 orang hingga mencapai ke luar masjid dan berada di badan Jalan , Rabu (10/4/2024)

Pantauan awak media di lokasi Mesjid Agung Jami Da’arul muttaqien Binuangeun, umat Muslim yang melaksanakan Shalat Idul Fitri itu, tidak hanya memadati halaman masjid, melainkan juga memenuhi ruas jalan Raya Binuangeun.

Bahkan Jalan Raya wanasalam – Binuangeun tertutup dan tidak bisa dilalui kendaraan saat berlangsungnya Shalat Idul Fitri 1445H.

Diperkirakan kurang lebih sebanyak 2.500 umat Muslim yang melaksanakan Shalat Idul Fitri, perkiraan sebanyak 1.500 orang berada di dalam dan halaman Masjid Agung Jami Da’arul muttaqien Binuangeun.

Sedangkan kurang lebih sebanyak 1.000 orang lagi berada di luar halaman Masjid Raya, yakni di badan Jalan Raya Binuangeun.

Khatib Pada Shalat Idul Fitri 1445 H di Mesjid Agung Jami Da’arul muttaqien Binuangeun adalah Kiyai H Bubun, sedangkan Imam Kiyai Wahyudin dan bilal kiyai Wawan.

Khatib Kiyai H. Bubun dalam khutbah Idul Fitri 1445 H, mengingatkan seluruh umat Islam untuk kembali merenungkan makna Idul Fitri sebagai momentum kebahagiaan di hadapan Allah SWT.

Kiyai H. Bubun menyebutkan umat Islam dengan kesadaran yang cukup tinggi harus mengingat atas kebesaran Allah SWT, yang taat menjalankan perintah dan meninggalkan segala larangan-Nya.

“Kita harus merasakan penting dan manisnya nikmat yang diberikan Allah, seperti anugerah kesehatan yang kita rasakan saat ini,” ucapnya.

Khatib mengatakan jamaah Shalat Idul Fitri, pada kesempatan kali ini, mari terus meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT yang merupakan perintah puasa di bulan suci Ramadhan.

“Kita Umat Muslim yang melaksanakan ibadah puasa dengan iman dan kepasrahan diri kepada Allah SWT. Momentum Idul Fitri kali ini juga menjadi waktu yang tepat bagi kita untuk mengumandangkan takbir sebagai wujud mengagungkan Allah SWT,” kata Khatib kiyai H. bubun.

Mesjid Agung Jami Da’arul muttaqien yang lebih dikenal Masjid Agung Binuangeun adalah sebuah masjid yang berada Jl. Binuangeun di Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak-Banten, Indonesia.

Redaksi (K, san)

Editor: Hasan

admin

Recent Posts

Difasilitasi Pemprov Banten, Tangerang Raya Dukung Penguatan Bank Banten

Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…

3 minggu ago

Sukses Kendalikan Capaian Target, Rutan Tangerang Peroleh Penghargaan Akhir Tahun

Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…

3 minggu ago

Perempuan Berdaya dan Berkarya, Rutan Tangerang Peringati Hari Ibu ke-97

Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…

3 minggu ago

Pastikan Bangunan Majelis Ta’lim, Kepala DTRB Dampingi Bupati Tangerang Tinjau ke Lokasi

Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…

2 bulan ago

24 Ruas Jalan di 18 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperbaiki DBMSDA

JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…

2 bulan ago

Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Banten

    Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…

2 bulan ago