Januari 12, 2026
IMG-20240413-WA0024_1
Advertisements

Jabarbanten.id-Banten – Memasuki H+4 Idul Fitri kawasan wisata Anyer dipadati pengunjung,salah satunya pantai Florida Anyer yang sangat digemari masyarakat di berbagai daerah datang berkunjung untuk menikmati momen liburan panjang saat lebaran.

 

Apaw pengunjung asal Desa Sentul Kabupaten Tangerang mengatakan jumlah pengunjung di hari ke empat lebaran ini sangat ramai sekali dari warga setempat ataupun dari luar daerah.

Di lokasi pantai Florida Anyer (foto istimewa)

“kami berangkat malam hari dengan kendaraan roda 2 ,sampe lokasi itu sempat di alihkan ke jalur one away karena kemacetan yang sangat panjang karena volume kendaraan makin malam makin banyak” Ungkapnya Apaw.

 

Memasuki area destinasi wisata pantai Pantai Florida Anyer, para pengunjung tak merogoh kocek yang besar, cukup 100 ribu rupiah per kendaraan roda empat para pengunjung sudah bisa menikmati keindahan panorama alam pantai Florida Anyer Serang Banten.

 

Disisi lain, Apaw menyatakan merasa sangat senang dan seru saja walaupun kendala macet tapi setelah sampai Pantai merasa bahagia.

 

“Ya ini kan momen setahun sekali jadi wajar-wajar saja kalau kalau di lokasi banyak pengunjung kan namanya momen lebaran selagi bisa liburan”Tegas nya.

 

Sementara arus lalulintas saat menuju pantai Anyer pada pagi sampai siang hari ditutup oleh petugas kepolisian akibat melonjaknya jumlah pengunjung di pantai Anyer Cinangka dan dialihkan ke beberapa jalan alternatif.

 

Sedangkan arus balik bagi para wisatawan yang berkunjung ke pantai Anyer menuju Tangerang, petugas kepolisian menerapkan jalur one way untuk mengurai kemacetan.

Redaksi (One Buyung )

Editor : One Hasanudin

Baca Juga  KPU Pandeglang Dilaporkan ke Bawaslu Banten, Terkait Rekrutmen PPK Bermasalah 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *