Categories: Uncategorized

Pemuda Pancasila dan PWI Lebak Kolaborasi Adakan Baksos

Advertisements

JABARBANTEN.id | Lebak – Pemuda Pancasila Kabupaten Lebak dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lebak, bahu membahu menyelenggarakan kegiatan bakti sosial (Baksos).

Baksos yang merupakan inisiasi bersama tersebut juga dalam rangka memberikan rasa empati kepada warga dengan cara menyalurkan sejumlah kebutuhan bahan pokok.

Selain itu, pada acara Baksos juga diisi dengan santunan anak yatim piatu dan bagi bagi takjil.

“Kita merasa prihatin pada saat Ramadhan harga kebutuhan bahan pokok melonjak. Dengan begitu, apa yang kami berikan kepada warga diharapkan dapat membantu meringankan warga. Selain itu, kegiatan Baksos juga dilakukan bersama teman teman dari Ormas Pemuda Pancasila, mereka juga berinisiatif untuk memberikan santunan dan bagi bagi takjil,” kata Ketua PWI Lebak, Fahdi Khalid di sela-sela acara Baksos yang berlangsung di kawasan alun-alun Kota Rangkasbitung, Minggu (10/04/2022).

Masih kata Fahdi, penyaluran bantuan bahan pokok itu berupa telur sebanyak 200 Kilogram untuk meringankan beban ekonomi masyarakat.

Dimana saat ini masyarakat khususnya kalangan ibu rumah tangga cukup terpukul dengan meroketnya harga-harga kebutuhan bahan pokok. Selain itu juga ekonomi masyarakat sangat melemah ditengah pandemi Covid-19 itu.

Karena itu, lanjut Fahdi, PWI Lebak dengan Pemuda Pancasila Lebak, bagian dari elemen masyarakat memiliki tanggung jawab sosial untuk membantu masyarakat dari kalangan kurang mampu ekonomi, terlebih saat ini bulan Ramadhan.

Apalagi, momentum bulan suci Ramadhan itu diwajibkan untuk saling berbagi kasih.

“Kami menyalurkan bantuan itu berkolaborasi dengan Ormas Pemuda Pancasila, selain bahan pokok juga memberikan takjil dan uang,” ujar pria yang akrab di panggil Akew.

Pada kesempatan itu juga, Ia mengajak masyarakat agar tidak melakukan aksi memborong kebutuhan bahan pokok saat Ramadhan, karena bisa menimbulkan kelangkaan.

“Kita pada Ramadhan itu dapat menjaga diri dari hawa nafsu dan hindari perilaku konsumtif,” pungkas Akew.

Sementara itu, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Lebak, MY Sutrisna mengatakan, pihaknya menggelar bakti sosial ini didorong rasa kepedulian kepada warga.

Karena saat ini, ditengah kesulitan ekonomi, Pemuda Pancasila berusaha hadir ditengah tengah masyarakat guna membantu meringankan beban masyarakat.

Bahkan, lanjut MY Sutrisna, Pemuda Pancasila Kabupaten Lebak juga merasa bersyukur, lantaran, kegiatan Baksos juga dilaksanakan secara bersama sama dengan Persatuan Wartawan Indonesia.

Baca Juga : | Pemuda Pancasila Kabupaten Tangerang Kecam Arogansi PT SMS Steel, Tuntut Minta Maaf

| Hendak Buka Puasa, Karyawan Dapati Alfamidi Terbakar

MY meneruskan, Baksos bersama dengan PWI Lebak ini diisi dengan membagikan Takjil kepada warga, santunan anak yatim piatu, serta bagi bagi telur Ayam.

“Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada warga. Apalagi Baksos ini juga dilakukan bersama-sama dengan PWI Lebak. Dengan begitu, pada kesempatan ini juga saya ucapkan terimakasih kepada seluruh anggota PP Lebak, PWI dan PT CTU, serta pihak pihak lain yang membantu kelancaran acara Baksos,” kata MY Sutrisna.

Mursih (65) seorang janda miskin warga Sukamanah Rangkasbitung Kabupaten Lebak mengaku dirinya merasa lega setelah menerima bantuan paket bahan pokok dari PWI Lebak dan Pemuda Pancasila Kabupaten Lebak

“Kami berharap bantuan itu bisa memenuhi kebutuhan pangan,” tuturnya. (Ajat)

admin

Recent Posts

Difasilitasi Pemprov Banten, Tangerang Raya Dukung Penguatan Bank Banten

Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…

3 minggu ago

Sukses Kendalikan Capaian Target, Rutan Tangerang Peroleh Penghargaan Akhir Tahun

Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…

3 minggu ago

Perempuan Berdaya dan Berkarya, Rutan Tangerang Peringati Hari Ibu ke-97

Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…

3 minggu ago

Pastikan Bangunan Majelis Ta’lim, Kepala DTRB Dampingi Bupati Tangerang Tinjau ke Lokasi

Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…

2 bulan ago

24 Ruas Jalan di 18 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperbaiki DBMSDA

JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…

2 bulan ago

Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Banten

    Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…

2 bulan ago