Categories: Uncategorized

Forum Himata Akan Gelar Tadarus Demokrasi, Hadirkan Tokoh Sentral Politik Banten

Advertisements

JABARBANTEN.id | Tangerang – Forum Himpunan Mahasiswa Tangerang (Forum Himata) Raya, akan menggelar Tadarus Demokrasi dengan mengusung tema besar, ‘Apa kabar Banten hari ini !’ di Sekertariat Forum Himata, Jl Perintis Kemerdekaan II, Cikokol, Kota Tangerang, Sabtu (23/4/2022), sekira pukul 16.00 WIB.

Dalam gelaran tersebut, Panitia turut mengundang para tokoh sentral Politik Banten. Antara lain, : Ketua DPRD Provinsi Banten, Andra Soni, Ketua Fraksi (F) PDIP, Muklis, Wakil Ketua F-Demokrat, Jazuli Abdillah, F – Gerindra Ade Awaludin.

Selanjutnya, para tokoh di Tangerang Raya baik yang sedang menjabat lingkungan Eksekuti- Legislatif maupun Akademisi dan lainnya.

Para tokoh Yaitu,: Tabrani, Soma Atmaja, Syifa Patonah, Hasanudin, Muslim, Chumaedy, Deden Syukron, Apanudin, Sapri, Dedi Hasbullah, Rusdy Alam, Ramelan, Nazil Fikri, Aziz Rifa’I dan yang lainnya.

Ketua Bidang Hubungan Masyarakat, Fahmi mengatakan, salah satu yang akan dibahas dalam agenda tersebut antara lain soal Jabatan Gubernur dan Wakil yang akan selesai dalam waktu dekat. Selain itu, sosok calon pengganti yang akan menduduki tahta orang nomor 1 di Banten ini.

“Termasuk permasalahan – permasalahan krusial yang ada di Tangerang Raya Khususnya,” ungkapnya.

Fahmi berharap, Para Tokoh dapat menghadiri Acara Tadarus Demokrasi ini. Sebab menurutnya, para hadirin khususnya para Mahasiswa menunggu pemaparan kritis dari para tokoh.

“Ya mudah – mudahan para tokoh dapat menjelaskan secara tegas dan lugas. Kita tunggu saja ulasan mereka,” ujarnya. (Iqbal)

admin

Recent Posts

Difasilitasi Pemprov Banten, Tangerang Raya Dukung Penguatan Bank Banten

Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…

3 minggu ago

Sukses Kendalikan Capaian Target, Rutan Tangerang Peroleh Penghargaan Akhir Tahun

Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…

3 minggu ago

Perempuan Berdaya dan Berkarya, Rutan Tangerang Peringati Hari Ibu ke-97

Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…

3 minggu ago

Pastikan Bangunan Majelis Ta’lim, Kepala DTRB Dampingi Bupati Tangerang Tinjau ke Lokasi

Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…

2 bulan ago

24 Ruas Jalan di 18 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperbaiki DBMSDA

JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…

2 bulan ago

Kunjungan Tim Ombudsman RI Perwakilan Banten

    Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…

2 bulan ago