JABARBANTEN.id | KABUPATEN TANGERANG – Pemerintah Desa Kadu Kecamatan Curug Kabupaten Tangerang kini sudah ada taman rekreasi edukasi bermain anak-anak.
Taman bermain tersebut dibuat menarik dan menjadi sarana bermain yang aman, nyaman dan menyenangkan.
Adapun fasilitas taman bermain yang ada itu seperti ayunan, perosotan, tempat duduk, tempat menyantai dan lainnya sebagainya.
Kepala Desa Kadu Muhammad Asdiansyah mengatakan pembangunan taman desa merupakan prioritasnya, diharapakan dapat memperindah halaman kantor.
Selain itu dapat menunjang K3 (Kebersihan, Ketertiban dan Keindahan) di lingkungan sekelilingnya.
Sehingga suasana di halaman kantor desa tidak akan terasa gersang, karena ada beberapa jenis tanaman dan bunga yang ditanam.
Selain itu ada pohon – pohon yang sudah lebih dulu tumbuh sehingga taman itu menjadi adem.
“Kami terus berupaya membuat pelayanan publik yang ada menjadi lebih baik untuk warga, dengan berbagai program yang ada, sehingga wargapun dapat merasakan kinerja yang kami lakukan,” tuturnya, Selasa (28/6/2022).
Selain pembangunan taman, dikatakan Asdiansyah, pihaknya juga melakukan penataan lainnya, termasuk juga ada tanaman-tanaman Hydroponik di area yang ada disekitar kantor desa.
Dengan demikian menurutnya, akan tampak perubahan yang signifikan terkait dengan keindahan dan kerapihan lingkungan.
Dengan dibangunnya Taman Desa Asdiansyah berharap, semoga apa yang dilakukan pihaknya dapat memberikan kontribusi positif untuk perkembangan desa.
Selain menjadi sarana bermain anak dan masyarakat, juga akan mampu menjadi tempat berteduh dan beristirahat. Apabila ada warga mengunjungi kantor desa yang sedang mengurus administrasi maupun ingin bermain ke kantor desa.
“Melalui program kerja yang kami laksanakan, terutama infrastruktur secara keseluruhan dapat menunjang aktifitas masyarakat dan mendongkrak sektor-sektor lainnya. Termasuk pendidikan, ekonomi, keagamaan, dan lain-lain. Mudah-mudahan masyarakat dapat menikmati dan memanfaatkannya, sekaligus memelihara dan menjaganya secara maksimal,” jelasnya.
Jabarbanten.id | Serang - Wakil Gubernur (Wagub) Banten Achmad Dimyati Natakusumah meyakini pemerintah kabupaten dan…
Serang | Jabarbanten.id - Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Semester II dan Refleksi Akhir Tahun 2025…
Tangerang | Jabarbanten.id - Rumah Tahanan Negara Kelas I Tangerang menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu…
Jabarbanten.id | Tangerang - Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang, Hendri Hermawan,…
JabarBanten.id | Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Bina Marga Sumber Daya Air…
Jabatbanten.id/Tangerang - Rutan Kelas I Tangerang menerima kunjungan dari Tim Ombudsman Republik Indonesia…